Sabtu, 11 Desember 2010

pantai tanjung kelayang

Pantai Tanjung Kelayang

Ada sebutan yang mengatakan bila anda berkunjung ke Pulau Belitung, rasanya tidak lengkap bila belum menikmati panorama pantai Tanjung Kelayang. Karakteristik pantai Tanjung Kelayang menyajikan pemandangan yang spektakuler yang tidak dipunyai daerah tujuan wisata lainnya di Bangka Belitung, bahkan di Indonesia.

Hamparan pasir putih yang lembut, laut yang tenang, ideal sekali untuk berenang atau mandi cahaya matahari. Batu-batu granit yang menonjol rapi di atas hamparan air laut sebening kristal cocok sebagai latar belakang mengabadikan kenangan untuk berfoto. Objek wisata ini sudah mulai dibuka oleh swasta dan Pemerintah Daerah. Untuk sementara telah disediakan beberapa cottage beserta fasilitas penunjang lainnya, namun sayang kurang terawat dan bahkan cottage/tempat penginapan tidak bisa disewa/kan. Pantai ini hanya berjarak 3 Km dari Pantai Tanjung Tinggi atau 27 Km dari Kota Tanjungpandan, dan mudah dicapai dengan kendaraan bermotor.

0 komentar:

Posting Komentar